
Moms tentu sudah sering mendegar istilah DHA yang merupakan kependekan dari Docosa Hexaenoic Acid, bukan? DHA adalah jenis asam lemak omega-3 yang berguna bagi perkembangan penglihatan dan juga perkembangan otak Si Kecil. Mengingat bahwa pencernaan anak yang sehat akan dukung proses tumbuh kembangnya dan ada hubungan antara otak dan sistem pencernaan (gut brain axis), maka untuk memastikan fungsi pencernaan anak maupun otak anak tetap baik dan sehat, Moms perlu memastikan Si Kecil mendapat nutrisi yang dibutuhkan oleh otaknya. Salah satunya adalah omega-3 yang mengandung DHA. Mau tau apalagi manfaat DHA untuk anak? Simak di bawah ini, ya.
- Penelitian menunjukkan bahwa asam lemak omega-3 dapat meningkatkan fungsi otak dan mood anak. Khususnya fungsi otak yang berhubungan dengan kemampuan belajar, daya ingat, dan perkembangan otak. Studi yang diterbitkan oleh American Journal of Clinical Nutrition juga menunjukkan bahwa Si Kecil yang ibunya mendapat asupan DHA yang cukup semasa kehamilan memiliki kemampuan memecahkan masalah yang lebih baik.
- Penelitian juga menunjukkan bahwa lemak omega-3 dapat mencegah depresi sehingga manfaat DHA untuk anak salah satunya adalah menstabilkan kelainan mood pada anak-anak.
- Fungsi DHA untuk anak selanjutnya adalah mengurangi gejala asma seperti sakit pada dada, kesulitan bernapas, dan batuk.
- Kegunaan DHA selanjutnya adalah dapat membantu anak yang mengalami gangguan konsentrasi dan hiperaktif (ADHD). Misalnya mengurangi gejala yang umumnya ditunjukkan, seperti hiperaktif, impusif, dan sulit untuk fokus.
- Pada 6 bulan pertama kehidupan Si Kecil, DHA dibutuhkan dalam perkembangan sistem syaraf.
- Penelitian dari Biological Psychiatry menyebutkan bahwa fungsi DHA untuk anak dapat membantu mengurangi gejala depresi.
Baca Juga: 5 Ciri-ciri Perut Sehat Anak
Tubuh kita tidak dapat menghasilkan DHA sendiri. Karenanya, manfaat DHA untuk anak perlu didapat dari berbagai sumber. Misalnya dari ikan berlemak seperti salmon, tuna, makarel, sarden, dan sebagainya. DHA juga bisa didapat dari susu pertumbuhan yang sudah difortifikasi dengan DHA. Selain itu, DHA juga bisa didapat dari suplemen tambahan. Moms bisa memperoleh manfaat vitamin DHA untuk anak dari suplemen. Tetapi tentunya Moms perlu terlebih dahulu berdiskusi dengan dokter anak Si Kecil mengenai pemberian suplemen tersebut, ya.
LACTOGROW 3 adalah susu pertumbuhan, sedangkan LACTOGROW 4 adalah susu bubuk yang mengandung nutrisi yang dibutuhkan oleh si Kecil. Dalam 3, si Kecil mendapatkan manfaat nutrisi seperti serat pangan (inulin) dan L. reuteri, serta 13 vitamin & 7 mineral yang merupakan sumber zat besi & tinggi vitamin C, tinggi kalsium maupun vitamin D, sumber protein, serta minyak ikan dan omega 3 & 6.
Lactogrow 3 untuk anak berusia 1-3 tahun tersedia dalam rasa Original (350-750 gram), Madu (180 gram-1 kg), dan Vanilla (350 gram-1 kg). Sedangkan LACTOGROW 4 dapat dikonsumsi secara umum dan tersedia dalam rasa Madu (750 gram-1 kg) dan Vanilla (750 gram-1 kg).
Nah, semoga informasi terkait manfaat dan kegunaan DHA dalam tumbuh kembang anak terjawab, ya Moms! Perut yang sehat awal dia Grow Happy!
Disclaimer
Penggunaan madu pada setiap produk LACTOGROW untuk anak diatas satu tahun telah diproses dan diuji agar aman dikonsumsi oleh Si Kecil.
Artikel Terkait