Parenting Corner

Efektifkah Susu untuk Daya Tahan Tubuh dan Imunitas Anak?

17 December 2020

nutrisi-daya-tahan-tubuh-anak

Moms, ternyata 80% dari sistem kekebalan tubuh si Kecil terdapat dalam saluran pencernaannya, lho. Karena itu, untuk mendukung imunitas anak dan kesehatan tubuh secara umum, sangat penting menjaga saluran cerna anak agar tidak mengalami gangguan pencernaan. 

Berkaitan dengan sistem pencernaan dan kekebalan tubuh, si Kecil perlu asupan nutrisi yang akan mendukung imunitasnya. Salah satu sumber nutrisi penting bagi si Kecil adalah susu. Tapi apakah susu efektif untuk bantu jaga daya tahan tubuh anak? Nutrisi apa saja yang penting untuk imunitas anak? Yuk, Moms simak ulasannya. 

Susu untuk Bantu Jaga Daya Tahan Tubuh Anak

Selain dari makanan dan minuman yang dikonsumsi setiap hari, si Kecil juga bisa mendapat nutrisi tambahan untuk memperkuat daya tahan tubuhnya dari susu. Tapi bagaimana memilih susu yang bagus untuk jaga daya tahan tubuh anak? Ini beberapa tipsnya: 

  • Kenali jenis susu untuk anak. Ada beragam jenis susu yang beredar di pasaran, mulai dari susu murni, UHT, kental manis, juga susu tanpa lemak.1 Masing-masing memiliki manfaat tersendiri. Ada juga susu khusus untuk anak yang intoleran laktosa. Karenanya, Moms harus jeli memilih susu yang tepat untuk si Kecil.
  • Sesuaikan dengan usia anak. Anak usia 1 tahun paling baik minum susu yang mengandung lemak karena masih dibutuhkan untuk pertumbuhan.2
  • Kenali tubuh si Kecil. Sebelum memilih susu anak, Moms harus tahu kondisi tubuh anak, misalnya terkait ada tidaknya alergi. Memahami tubuh si Kecil akan memudahkan Moms memilih susu yang terbaik.
  • Cermati kandungan dalam susu. Beberapa nutrisi dan vitamin penting dibutuhkan untuk bantu menjaga  daya tahan tubuh anak di antaranya vitamin C, A, D, E, dan folat3. Pilih susu yang memiliki kandungan nutrisi untuk daya tahan si Kecil.  
4 Years Old

Nutrisi untuk Dukung Imunitas Anak

Salah satu cara menjaga daya tahan tubuh anak agar tidak mudah sakit adalah dengan memenuhi kebutuhan nutrisi hariannya. Berikut ini 10 nutrisi vitamin dan mineral yang penting dan dibutuhkan untuk mendukung imunitas anak: 

  1. Vitamin C dikenal dapat menjaga daya tahan tubuh, bekerja memperbaiki jaringan tubuh yang rusak dan antioksidan yang membantu tubuh memerangi infeksi. Vitamin C juga membantu penyerapan zat besi, nutrisi yang juga baik untuk sistem imunitas.4
  2. Vitamin A memiliki efek antioksidan yang akan memperkuat sistem imun tubuh terhadap serangan infeksi. Vitamin A banyak terkandung dalam sayur dan buah berwarna cerah seperti wortel, ubi, dan labu.5
  3. Vitamin E merupakan antioksidan yang kuat guna meningkatkan daya tahan tubuh dan membantu tubuh melawan infeksi.6
  4. Vitamin D diperoleh tubuh lewat paparan sinar matahari yang membawa ultraviolet B dan akan menstimulasi pankreas untuk menghasilkan insulin dan mengatur kerja sistem imun tubuh.7
  5. Folat dibutuhkan untuk memproduksi dan menjaga sel-sel tubuh, khususnya pada anak usia dini. Kekurangan folat dapat mempengaruhi sistem imun tubuh.
  6. Zat besi bekerja membantu tubuh membawa oksigen ke sel-sel tubuh kita. Kekurangan zat besi dapat mempengaruhi kemampuan sistem imun tubuh memerangi infeksi.8
  7. Selenium bekerja sebagai antioksidan yang melindungi imun tubuh anak agar tak mengalami kerusakan sel akibat radikal bebas.
  8. Zink atau seng berperan penting dalam perkembangan dan kerja sel imun dalam tubuh kita. Kekurangan zink dapat membuat melemahnya respon imun tubuh.
  9. Omega 3 adalah salah satu nutrisi untuk meningkatkan kekebalan tubuh anak. Jenis asam lemak esensial ini tidak bisa diproduksi sendiri oleh tubuh manusia.
  10. Omega 6 merupakan jenis asam lemak dari nabati. Bermanfaat menjaga sistem imunitas anak dan meningkatkan kinerja otak anak. 

Baca Juga: Kandungan Susu yang Baik untuk Pencernaan Anak 

Kandungan Nutrisi yang Sebaiknya Ada Dalam Susu

Setelah mengetahui nutrisi vitamin dan mineral apa saja yang dibutuhkan untuk bantu menjaga daya tahan tubuh anak, maka kini dapat diketahui kandungan nutrisi apa yang sebaiknya ada dalam susu untuk si Kecil. 

Susu untuk bantu menjaga imunitas tubuh anak setidaknya harus mengandung nutrisi penting seperti vitamin C, D, E, A, zat besi, omega 3 & 6. Selain itu, untuk menjaga saluran cerna perlu ada kandungan probiotik. 

Probiotik adalah bakteri hidup yang bermanfaat untuk sistem pencernaan manusia dan membantu menjaga kesehatan saluran cerna, juga membantu mengganti bakteri-bakteri baik dalam tubuh.

Probiotik akan membantu kerja pencernaan dan melindungi pencernaan dari serangan bakteri maupun virus sehingga anak tidak mengalami gangguan pencernaan. Sistem pencernaan sehat juga penting agar tubuh anak dapat menyerap nutrisi dari makanan dan minuman sehari-hari. 

Moms bisa memberikan asupan susu dengan probiotik seperti LACTOGROW 3. Segelas susu LACTOGROW 3, mengandung manfaat nutrisi seperti serat pangan (inulin) dan L. reuteri, 13 vitamin & 7 mineral yang merupakan sumber zat besi & tinggi vitamin C, tinggi kalsium dan vitamin D, sumber protein, serta minyak ikan dan omega 3 & 6, serta 0 g sukrosa. 

LACTOGROW 3 untuk anak berusia 1-3 tahun tersedia dalam rasa Original (350-750 gram), Madu (180 gram-1 kg), dan Vanila (350 gram-1 kg). Sedangkan LACTOGROW 4 tersedia dalam rasa Madu (750 gram-1 kg) dan Vanila (750 gram-1 kg). 

Gimana Moms, sudah tahu kan pilihan susu yang tepat untuk menjaga daya tahan tubuh anak. Oleh karena itu, selalu  pastikan kandungan nutrisi dalam susu sebelum diberikan kepada si Kecil, seperti LACTOGROW 3 yang sudah terbukti lengkap! 


Sources

  1. https://dispertan.semarangkota.go.id/mengenal-definisi-komposisi/
  2. https://www.babycenter.com/toddler/feeding/cows-milk-when-and-how-to-introduce-it_1334703
  3. https://www.mayoclinic.org/drugs-supplements-vitamin-c/art-20363932 
  4. https://www.mayoclinic.org/drugs-supplements-vitamin-a/art-20365945
  5. https://kidshealth.org/en/kids/vitamin.html
  6. https://www.healthline.com/nutrition/vitamin-d-from-sun#overview 
  7. https://www.healthline.com/health/parenting/iron-rich-foods-for-toddlers 
  8. https://www.webmd.com/digestive-disorders/what-are-probiotics  

“Tumbuh



Disclaimer

Penggunaan madu pada setiap produk LACTOGROW untuk anak diatas satu tahun telah diproses dan diuji agar aman dikonsumsi oleh Si Kecil.

Bagikan : Facebook WhatsApp