Parenting Corner

Yuk, Cari Tahu Perbedaan Susu Bubuk dan Susu UHT Berikut Ini!

04 April 2022

susu bubuk

Susu adalah minuman yang menjadi sumber asupan nutrisi bagi si Kecil. Menurut Akademi Pediatri Amerika (AAP), anak berusia 12-24 bulan disarankan mengonsumsi 2-3 cup susu per hari. Sedangkan anak berusia 2 hingga 5 tahun disarankan mengonsumsi 2-2,5 cup (45016-5920 ons) susu per hari. 

Di pasaran, Moms akan menemukan berbagai jenis susu, di antaranya adalah susu bubuk dan susu UHT yang keduanya mengandung nutrisi penting. 

Nutrisi-nutrisi yang terkandung di dalam susu sangat bermanfaat untuk tumbuh kembang anak. Kandungan kalsium, protein, serta lemak yang terkandung dalam susu sangat dibutuhkan bagi anak dalam masa pertumbuhan. 

Selain itu, susu berformula juga biasanya mengandung tambahan vitamin D yang bermanfaat untuk tulang yang kuat dan sehat pada anak-anak. Meski sama-sama mengandung nutrisi penting bagi anak, terdapat beberapa perbedaan antara susu UHT dan susu bubuk yang penting untuk Moms ketahui. 

Tumbuh Kembang

Cara Pembuatan Susu UHT dan Susu Bubuk 

Ultra-high temperature (UHT) processing, ultra-heat treatment, atau ultra-pasteurization merupakan metode memproses makanan cair dengan cara memanaskannya pada temperatur 135-154 derajat celcius selama satu hingga delapan detik.1  

Setelah melalui proses itu, bakteri mati dan susu akan melalui proses pendinginan hingga sampai di suhu ruangan dan dimasukkan ke dalam kemasan secara asepsis. Metode pengemasan ini mencegah masuknya mikroorganisme yang tidak diinginkan. Dengan cara ini pula, susu UHT bisa awet meski berada di luar kulkas.

Sementara itu susu bubuk diproduksi melalui proses evaporasi cairan yang membuat susu menjadi kering dengan cara membuang segala cairan. Proses ini disebut dengan teknik pengeringan semprot (spray drying). Dalam proses pengeringan semprot, susu mentah akan dipasteurisasi, lalu dipanaskan, dievaporasi, lalu dipanaskan kembali hingga menghasilkan campuran konsentrat. 

Campuran ini lalu disemprotkan ke dalam ruangan panas hingga berakhir sebagai susu bubuk. Proses atomisasi ini membuat susu mampu kembali ke bentuk aslinya ketika dicampurkan dengan air. Setelah proses pengeringan, susu biasanya dikeringkan sekali lagi untuk menghilangkan sisa-sisa kelembaban sebelum dikemas.3 

Tingkat Ketahanan Penyimpanan 

Seperti produk makanan dan minuman lainnya, selalu periksa label kedaluwarsa sebelum memutuskan untuk mengonsumsinya. Tapi jika merujuk pada proses pembuatannya, baik susu UHT maupun susu bubuk dapat disimpan dalam waktu yang lama. 

Jika belum dibuka, susu UHT yang disimpan di lemari yang kering dan gelap serta tidak terlalu sering terpapar cahaya, dapat bertahan di luar kulkas selama enam hingga sembilan bulan. Setelah dibuka, Moms bisa memasukkan susu UHT ke dalam kulkas untuk dikonsumsi dalam tujuh hari.4 

Sementara itu, ketika belum dibuka dan dijauhkan dari udara lembab serta oksigen, susu bubuk bahkan bisa awet hingga 2-10 tahun. Jika telah dibuka dan dipindahkan ke dalam wadah, susu bubuk bisa bertahan hingga tiga bulan. 

Untuk itu, penting bagi Moms untuk mencatat kapan susu tersebut dibuka agar rasanya masih terjaga ketika dikonsumsi. Mirip dengan susu UHT, susu bubuk juga akan lebih awet jika disimpan di dalam lemari gelap dengan temperatur dingin. Jika jarang digunakan, Moms juga bisa menyimpannya di dalam kulkas dan langsung diseduh ketika hendak digunakan. Pastikan dikemas dalam wadah kedap udara.

Kandungan Nutrisi 

Baik susu UHT maupun susu bubuk memiliki kandungan nutrisi yang sama, antara lain kalsium, fosfor, potasium, riboflavin, zinc, vitamin A dan B12, magnesium, karbohidrat, dan protein. Proses pembuatan susu yang dilalui pada kedua jenis susu ini pun tidak mengurangi nutrisi secara signifikan.  

Pada susu bubuk, Moms bisa mendapatkan tambahan seperti vitamin dan mineral maupun nutrisi lainnya ke dalam segelas susu yang diberikan bagi si Kecil. Selain nutrisi pada susu UHT, beberapa susu bubuk diformulasikan khusus agar mengandung nutrisi-nutrisi lain agar lebih lengkap. 

Dengan demikian, kebutuhan si Kecil bisa mendapatkan lebih banyak nutrisi yang dibutuhkan sehari-hari.

Kelebihan Susu Bubuk Dibanding Susu UHT 

Susu bubuk mengandung protein, vitamin, mineral, serta asam amino dan lebih awet jika disimpan dalam waktu yang lama. Selain itu, meski sama-sama bernutrisi, si Kecil bisa mendapatkan kandungan nutrisi extra dari susu bubuk yang diformulasi dan ditambahkan nutrisi-nutrisi tertentu. 

Tambahan ini penting bagi anak-anak terutama yang kekurangan zat besi, mengalami penyakit hati, maupun inflamasi pada usus. Proses yang dilalui untuk menciptakan susu bubuk juga tidak mengurangi nutrisi yang terkandung di dalamnya secara signifikan.

Dengan manfaat yang terkandung baik dalam susu bubuk maupun UHT, Moms bisa memilih yang terbaik untuk pertumbuhan si Kecil.  

LACTOGROW 3 adalah salah satu susu pertumbuhan yang mengandung nutrisi yang dibutuhkan untuk si Kecil. Dalam segelas susu LACTOGROW 3, si Kecil mendapatkan manfaat nutrisi seperti serat pangan (inulin) dan L. reuteri, serta 13 vitamin & 7 mineral yang merupakan sumber zat besi & tinggi vitamin C, tinggi kalsium maupun vitamin D, sumber protein, serta minyak ikan dan omega 3 & 6 serta dengan kandungan 0g sukrosa yang lebih sehat untuk si Kecil.  

LACTOGROW 3 untuk anak berusia 1-3 tahun tersedia dalam rasa Original (350-750 gram), Madu (180 gram-1 kg), dan Vanilla (350 gram-1 kg). Sedangkan LACTOGROW 4 tersedia dalam rasa Madu (750 gram-1 kg) dan Vanilla (750 gram-1 kg).  

Semoga perbedaan susu bubuk dan susu UHT tadi mencerahkan, ya Moms! 


Sources

  1. Ultra-High-Temperature Processing - an overview | ScienceDirect Topics. Retrieved on February 15, 2022 from https://www.sciencedirect.com/topics/agricultural-and-biological-sciences/ultra-high-temperature-processing 
  2. Why does organic milk last so much longer than regular milk? - Scientific American. Retrieved on February 15, 2022 from https://www.scientificamerican.com/article/experts-organic-milk-lasts-longer/ 
  3. What Is Powdered Milk & Where Do You Get It? - Nevada Dairy Farmers. Retrieved on February 15, 2022 from https://www.nevadamilk.com/what-is-powdered-milk-where-do-you-get-it/ 
  4. https://www.dairy.com.au/dairy-matters/you-ask-we-answer/how-long-does-uht-long-life-milk-last-once-opened. Retrieved on February 15, 2022 from https://www.dairy.com.au/dairy-matters/you-ask-we-answer/how-long-does-uht-long-life-milk-last-once-opened 
  5. https://www.thespruceeats.com/does-powdered-milk-go-bad-1388298. Retrieved on February 15, 2022 from https://www.thespruceeats.com/does-powdered-milk-go-bad-1388298  
  6. Breastfeeding vs. Formula Feeding (for Parents) - Nemours KidsHealth. Retrieved on February 15, 2022 from https://kidshealth.org/en/parents/breast-bottle-feeding.html 
  7. Fresh milk or formula - HealthXchange. Retrieved on February 15, 2022 from https://www.healthxchange.sg/news/fresh-milk-or-formula 

“Tumbuh



Disclaimer

Penggunaan madu pada setiap produk LACTOGROW untuk anak diatas satu tahun telah diproses dan diuji agar aman dikonsumsi oleh Si Kecil.

Bagikan : Facebook WhatsApp